88. Para leluhur. Tahun ini aku memutuskan berulang tahun di tanah para leluhurku di Yogja - Magelang dan Semarang. Dan pas tanggal 30 ini, aku berziarah ke makam leluhur dari ibuku di Magelang. Seperti yang pernah kusinggung, aku ga bisa memilih dari keluarga mana aku lahir. Ketika aku lahir dari keluarga dan leluhur seperti ini, aku menerimanya sambil terus menerus mencari maknanya. Apa yang membentukku sampai hari ini, itu bukan sesuatu yang terlepas dari jalan para leluhurku. Mereka meneruskan tongkat estafet itu, sampai akhirnya tongkat itu ada di tanganku. Apa yang harus kulakukan dengan tongkat itu? jalan mana yang harus kutempuh? mengenali para leluhur, akan memudahkan aku untuk melihat polanya dan mencoba meneruskannya. Aku merasa sangat beruntung mengetahui siapa leluhurku dan inspirasi apa yang bisa kuambil dari mereka.
89. Ibuku. Kadang aku merasa, dia adalah orang yang paling keras yang pernah aku kenal. Tapi dibalik kerasnya, ibuku adalah orang yang sangat fair. Dia meminta maaf pada anak-anaknya ketika dia tau di bersalah. Dia setia mendoakan apa yang di cita-citakan anak-anaknya meski dia seringkali tidak mengerti dengan jalan pikiran anak-anaknya. Dia memiliki keteguhan hati, tidak mudah digoyahkan dan mengajarkan aku bahwa modal pengetahuan itu tidak akan pernah habis, meski aku membaginya pada banyak orang, justru akan semakin banyak. Dia adalah ibu terbaik yang tidak akan pernah tergantikan.
90. Bapakku. Dia adalah orang yang membuatku patah hati, ketika dia dipanggil Tuhan 16 tahun yang lalu. Dia adalah sahabat terbaikku, apresiator terbaik untuk semua karyaku, Teman berkhayal yang sering membawaku pada dunia warna warni dengan banyak kemungkinan. Dia adalah inspirasi petualangan hidupku. Dia adalah teladanku dengan caranya membuat kesimpulan yang baik di akhir kehidupannya. Dia adalah bapak yang pelukkannya membuat aku merasa penuh. Dia adalah bapak terbaik yang tidak akan pernah tergantikan.
***
Tuhan,
Terima kasih untuk segala inspirasi dan hal-hal baik yang membentuk dan hadir serta menyusun hidupku sampai detik ini. Segala kebaikan yang hadir dalam hidupku adalah anugerah dariMu, segala keburukan yang ada, semata-mata karena ketidak mampuanku dan keterbatasanku menerima anugerah dariMu. Terima kasih untuk waktu, umur dan segala kasih dan sayangMu dalam kebaikan-kebaikan yang Engkau berikan setiap detiknya.
Terima kasih Tuhan.
Selamat ulang tahun buat teman-teman yang tanggal lahirnya sama denganku, 30 Maret.
89. Ibuku. Kadang aku merasa, dia adalah orang yang paling keras yang pernah aku kenal. Tapi dibalik kerasnya, ibuku adalah orang yang sangat fair. Dia meminta maaf pada anak-anaknya ketika dia tau di bersalah. Dia setia mendoakan apa yang di cita-citakan anak-anaknya meski dia seringkali tidak mengerti dengan jalan pikiran anak-anaknya. Dia memiliki keteguhan hati, tidak mudah digoyahkan dan mengajarkan aku bahwa modal pengetahuan itu tidak akan pernah habis, meski aku membaginya pada banyak orang, justru akan semakin banyak. Dia adalah ibu terbaik yang tidak akan pernah tergantikan.
90. Bapakku. Dia adalah orang yang membuatku patah hati, ketika dia dipanggil Tuhan 16 tahun yang lalu. Dia adalah sahabat terbaikku, apresiator terbaik untuk semua karyaku, Teman berkhayal yang sering membawaku pada dunia warna warni dengan banyak kemungkinan. Dia adalah inspirasi petualangan hidupku. Dia adalah teladanku dengan caranya membuat kesimpulan yang baik di akhir kehidupannya. Dia adalah bapak yang pelukkannya membuat aku merasa penuh. Dia adalah bapak terbaik yang tidak akan pernah tergantikan.
***
Tuhan,
Terima kasih untuk segala inspirasi dan hal-hal baik yang membentuk dan hadir serta menyusun hidupku sampai detik ini. Segala kebaikan yang hadir dalam hidupku adalah anugerah dariMu, segala keburukan yang ada, semata-mata karena ketidak mampuanku dan keterbatasanku menerima anugerah dariMu. Terima kasih untuk waktu, umur dan segala kasih dan sayangMu dalam kebaikan-kebaikan yang Engkau berikan setiap detiknya.
Terima kasih Tuhan.
Selamat ulang tahun buat teman-teman yang tanggal lahirnya sama denganku, 30 Maret.
Comments
terima kasih sudah menginspirasi aku sejak beberapa tahun silam. maaf, lebih banyak membaca dan diam selam ini :)
semoga Tuhan senantiasa memberikan rahmatNYA untuk Mbak Tarlen, selalu sehat dan beraktivitas
salaam
semoga selalu dan tambah kreatif :) Sukseees ^o^
semoga semakin kreatif dalam berkarya dan sukses serta sehat selalu :D
Long live Creativity :D *yeiiy*
Tetap semangat berkarya dan menginspirasi banyak manusia ^_^
Selamat ulang tahun.
Semoga makin diberkati dengan kesempatan, semangat, teman2, gagasan2 baru, kesehatan, serta damai sejahtera.
:)