Skip to main content

Hari #9: Membuat Dompet Kubus Serba Guna

Setelah kemarin membuat tag buat tas, hari ini aku mau mengajak teman-teman semua membuat dompet kubus serba guna. Menjelang mudik nanti, dompet-dompet seperti ini akan sangat terasa manfaatnya: untuk menyimpan peralatan mandi, kabel-kabel charger hp, laptop, obat-obatan dll. Aku pribadi paling ga suka benda-benda seperti itu tercecer di dalam tas. Semua ada tempatnya dan ketika dibutuhkan tidak sulit mencarinya.

Bahan yang dibutuhkan: Kain dua macam motif, resleting (panjangnya sesuai dengan kebutuhan), gunting, mesin jahit.


1. Potong dua macam kain tadi dengan ukuran yang sama besar. Lalu potong selembar lainnya dengan ukuran yang lebih kecil untuk talinya.

2. Jahitkan resleting diantara dua lembar kain yang sudah dipotong tadi. Lihat contoh. Ulangi untuk sisi kain dan bagian resleting yang satunya lagi. Setelah resletingnya terpasang, hasilnya akan seperti pada foto.
3. Jahit potongan kain yang lebih kecil tadi, untuk tali pegangannya.

4. Lipat tali pegangan menjadi dua bagian, lalu selipkan diantara badan dompet yang sudah terlipat dengan posisi resleting pada bagian tengah. Lihat foto biar jelas. Lalu jahit sisi-sisinya.

5. Untuk menutup bekas jahitan, gunting kain membentuk ban untuk pinggiran lalu jahitkan. Lihat foto. Ulangi pada sisi jahitan yang satunya lagi.


6. Setelah selesai, buatlah sudut pada ujung sambungan, lalu jahit vertikal sejajar dengan posisi resleting, untuk memberikan volume pada dompet. Lihat gambar. Ulangi pada tiga sisi yang lain, sehingga terbentuklah dompet kubus, seperti pada gambar.

7. Terakhir, untuk merapikan jahitan volumenya, gunting sisa kain, lalu tutup bekas jahitan dengan menjahitkan kain sebagai penutup pinggiran, seperti tampak pada gambar. Selesai sudah dompet kubus serba guna.


Comments

Amanda Putri said…
Keren mba!!
Btw.. itu kainnya kain apa ya??
vitarlenology said…
aku pake kain buat sprei..
Unknown said…
yaaa,,,pake jait menjait...
aku gak bisa....hehehe
iMoeD GaLLeRy said…
baru liat blog nya.... bagus",, jd pengen coba ^-^
Unknown said…
ini lokasinya dimana? bisa minta tolong buatin ga?

Popular posts from this blog

Giveaway: Sepuluh 'Vitarlenology's Visual Diary Pocket Book' Hanya Buat Kamu :)

  Halo teman-teman semua. Menjelang ulang tahunku, aku ingin bagi-bagi hadiah buat teman-teman semua. Ada sepuluh pocket book buatanku yang akan aku bagikan cuma-cuma. Pocketbook ini covernya diambil dari foto-foto jepretanku dari koleksi NYC visual diary. Aku ingin berbagi kesan mendalamku tentang NYC pada teman-teman semua lewat pocket book ini.  Caranya: silahkan tulis komentar apapun di postingan ini dan yang belum follow, silahkan follow dulu biar bisa ikutan giveaway ini. Aku tunggu paling lambat tanggal 30 Maret 2011, Pk. 24.00 WIB. Sepuluh orang yang beruntung akan mendapat kiriman pocket book ini dariku..  Oya, giveaway ini terbuka bagi seluruh penghuni planet bumi ini hehehhe.. alias selain orang Indonesia boleh ikutan juga kok.. :) Salam hangat,  tarlen

RTP#2: Cara Memindahkan Gambar Ke Atas Kain Dengan Menggunakan Gloss Gel Medium

Model dalam foto diperagakan oleh James Franco :D Ini adalah teknik yang aku pelajari dari kelas scrap book tobucil, yaitu cara memindahkan gambar ke atas canvas dengan menggunakan gloss gel medium. Teknik ini gampang-gampang susah, tapi sekali coba pasti ketagihan.  Bahan yang dibutuhkan adalah gloss gel medium, bisa dibeli di toko alat gambar, kain kanvas untuk melukis dan gambar yang difoto copy atau di print dengan menggunakan printer laser. Teman-teman bisa mengganti kanvas dengan kain biasa, tapi akan lebih efektif jika kain tersebut dilapisi dengan gesso atau cat tembok. Penting untuk diperhatikan bahwa gambar harus di print dengan printer laser karena jika menggunakan printer deskjet, gambar akan luntur dalam proses pemindahannya nanti. Catatan: Jika memprint gambar yang ada tulisannya, sebelum di print, tulisan di "mirror" dulu biar terbalik dan ketika dipindahkan nanti, tulisan akan ada dalam posisi normal. Gambar di bawah lupa di "mirror" jadinya ...