Model dalam foto diperagakan oleh James Franco :D |
Bahan yang dibutuhkan adalah gloss gel medium, bisa dibeli di toko alat gambar, kain kanvas untuk melukis dan gambar yang difoto copy atau di print dengan menggunakan printer laser. Teman-teman bisa mengganti kanvas dengan kain biasa, tapi akan lebih efektif jika kain tersebut dilapisi dengan gesso atau cat tembok. Penting untuk diperhatikan bahwa gambar harus di print dengan printer laser karena jika menggunakan printer deskjet, gambar akan luntur dalam proses pemindahannya nanti.
Catatan: Jika memprint gambar yang ada tulisannya, sebelum di print, tulisan di "mirror" dulu biar terbalik dan ketika dipindahkan nanti, tulisan akan ada dalam posisi normal. Gambar di bawah lupa di "mirror" jadinya tulisannya kebalik ketika jadi.
Tempelkan gambar yang sudah diberi gel medium ke atas permukaan kanvas. Tekan dan ratakan gambar supaya gambar menempel dengan baik dan tidak ada gelembung udara. Diamkan sekitar 10-15 menit. Sampai gambar benar-benar menempel di atas kanvas.
Setelah kering semprotkan air dengan menggunakan botol semprotan pada permukaan kertas hasil print yang menempel pada kanvas tadi. Jangan terlalu basah, karena jika terlalu basah, gel yang sudah kering bisa basah kembali dan merusak gambar yang sudah tertempel sebelumnya. Kelupas kertas dengan cara menggosok-gosokan perlahan lahan dengan menggunakan jari. Gambar yang sudah tertempel di kanvas akan terpisah dari kertasnya saat kita kelupas. Jika kanvas sudah cukup basah, biarkan kering dulu, setelah itu baru disemprot air lagi dan kembali gosok perlahan lahan. Setelah gambar bersih dari kertas yang menempel, lapisi kembali dengan gel medium dan biarkan kering. Setelah itu gambar akan benar-benar tertempel dengan kuat di atas kain.
Thanks to Claudine dari kelas scarp book tobucil, Vina dan Ibu Tini.
Comments
print2 yg biasa dirumah termasuk print laser gak ya?
morning maroon: bisa pakai hvs tidak lebih dari 80gr, biar mudah di kelupas nantinya kalau terlalu tebal suka susah..
ternyata aku sering ngeliat si jel ini di toko buku tp ga gt ngerti buat apa... hmmmm kayaknya bentar lagi langsung nyobain neh :D
Terimakasih tipsnya Mba :)
Terus hasilnya mudah luntur atau tidak?
terimakasih.
Iwan
untuk transfer image dengan gel medium jenis kertas yang du gunakan jenis apa , printer dan tinta merek dan jenis apa..
maaf nanyanya komplit,,,,heheheh
makasih.
Iwan
menarik sekali ide ini, mohon petunjuk apakah gel ini dpat diaplikasikan ke media kayu,makasih byk infonya